Oli mobil Ayla 1000cc, Ini Oli Bagus Untuk Mobilnya!

Oli mobil Ayla 1000cc mana yang bagus dan cocok untuk mobil tersebut bukanlah hal yang diketahui semua orang.

Daihatsu Ayla sendiri memiliki dua varian transmisi yakni transmisi manual 5-percepatan dan transmisi otomatis 4-percepatan. Pastinya ada perbedaan pengeluaran servis yang akan ditanggung konsumen diantara dua varian tersebut. Biasanya kita perlu membuat proses perawatan ketika jarak tempuh mencapai sekitar 40.000 km dan 80.000 km beserta kelipatannya. 

Perawatan mobil tersebut termasuk penggantian oli mesin, gasket, filter oli, timah balancing, penambahan air accu, spooring serta busi. Khusus 2 item terakhir yaitu spooring serta busi tidak dilakukan setiap service, hanya perawatan berkala 20.000 km. Diantaranya, penggantian oli mesin menjadi salah satu proses servis yang penting dan diperlukan melakukan secara rutin setiap 3 hingga 6 bulan atau pada saat habis oli.

Oli SAE 10W-40 apakah bisa digunakan Mobil Daihatsu Ayla?

Biasanya, pemilik mobil selalu ingin menggunakan oli mobil yang bagus dan sesuai dengan spesifikasi mesin kendaraannya, khususnya pemilik mobil LCGC seperti Daihatsu Ayla.

Meski begitu, ternyata masih ada pemilik mobil  Ayla yang tidak mengetahui untuk memperhatikan tingkat kekentalan oli yang mereka gunakan, dimana pemilik mobil Ayla kerap menggunakan oli dengan kode SAE yang salah atau terlalu kental seperti SAE 10W-40.

Sebuah mobil perlu menggunakan oli dengan kode SAE yang benar

Apa yang terjadi bila mobil Daihatsu Ayla menggunakan oli SAE 10W-40?

Efek jangka pendek yang mudah dilihat yaitu bahan bakar akan menjadi lebih boros jika pakai 10W-40, karena oli lebih kental dan putaran menjadi lebih berat. Apalagi, jika salah memakai oli, mobil Anda akan terasa tidak bertenaga. Bahkan, dalam jangka panjang bisa merusak mesin.

Lantas Oli mana merupakan  oli mobil Ayla 1000cc yang bagus?

Rekomendasi oli yang bagus untuk mobil Daihatsu Ayla yang disarankan oleh pabrikan mobil yakni oli encer dengan tingkat kekentalan SAE 0W-20 agar sesuai persyaratan mesin.

Arti kode SAE 0W-20 adalah:

  • 0W: Pada suhu dingin (-20 Celsius), kekentalan oli tersebut sama dengan oli SAE “0” (Tetap encer)

  • 20: Pada suhu tinggi atau panas, kekentalan oli tersebut sama dengan oli SAE “20” (Cukup kental untuk mesin LCGC yang rapat)

Mobil Daihatsu Ayla memiliki mesin yang berbeda dengan dimensi yang lebih kecil dan jarak antar komponen yang berdekatan. Itu alasan kenapa kita butuh sebuah jenis oli berbahan dasar full sintetik dengan kekentalan yang encer agar bisa masuk ke celah antar komponen yang semakin rapat tersebut.

Apalagi, jika menggunakan oli dengan viskositas rendah pastinya akan membuat mesin bekerja lebih enteng.

Salah satu oli sebagai oli mobil Ayla 1000cc yang bagus dan dipercaya oleh komunitas Daihatsu Ayla di beberapa kota besar di Indonesia adalah TOP1 HP Sport SAE 0W-20 Fully Synthetic. Oli ini telah melampaui standarisasi pabrikan dan juga standar API (American Petroleum Institute) dan juga lulus uji dari ILSAC (International Lubricant Standardization and Approval Committee).

Oli mobil TOP 1 HP Sport SAE 0W-20

Oli TOP1 HP Sport 0W-20 adalah salah satu oli yang bagus dan dapat direkomendasikan untuk mobil-mobil LCGC seperti Daihatsu Ayla, Toyota Calya, Honda Brio Satya( harga mobil Brio bekas ), Daihatsu Sigra, dan Toyota Agya( Terupdate harga mobil Agya ). Alasannya sebab memiliki masa pakai yang lama dan mampu melunasi seluruh celah komponen mesin dengan sangat baik. Selain itu, harga oli ini juga sangat terjangkau sekitar Rp 90.000 – Rp 95.000 / liter.

Keunggulan oli TOP 1 HP Sport SAE 0W-20 sebagai oli mobil Ayla 1000cc yang bagus di antara lain:

  • Xtra-clean additives

Karena memiliki aditif (zat tambahan) yang mampu mengikat kotoran dan menangkal kotoran kembali melekat, mesin mobil Anda akan dibersihkan menyeluruh hingga celah terkecil.

  • Stop and go formulation

Oli ini diciptakan untuk menghasilkan kinerja mesin maksimal dalam kondisi jalanan yang tidak menentu dan kemacetan.

  • 100% Synthetic oil

Oli TOP 1 HP Sport SAE 0W-20 terbuat dari 100% Sintetik, memberikan performa maksimal pada mesin dengan masa pakai yang lebih tahan lama, irit bahan bakar.

Di atas adalah informasi mengenai oli mobil Ayla 1000cc. Semoga bermanfaat bagi yang berminat.

>>> Baca juga: Penggemar Mobil Wajib Tahu 6 Merk Ban Mobil Popular Ini!

Comments

Popular posts from this blog

Rekomendasi Pilihan Harga Mobil Bekas Dibawah Rp 100 Juta Medan

Merek mobil mewah Lexus asal negara mana?

Cintamobil.com, Jual dan Beli Mobil Baru & Bekas Termurah dan Berkualitas